Sabtu, 04 Februari 2012

Masa tantrum si 2 tahun

Mainan baru dilempar?, berteriak karena tidak bisa melepas sepatu sendiri, frustasi karena tidak bisa memutar tutup botol minumnya?
Sabar bunda...mereka sedang dalam masa tantrum
Tantrum adalah hal yang sangat wajar di usia anak 1,5 sampai 3 tahun.  Tantrums, they come in all shapes and sizes. Jadi itu bisa terjadi dalam bentuk amarah, teriakan, gerakan kasar ataupu tangisan.

Everything has the grounds. So what are the causes of tantrum? lelah, lapar, dan bosan bisa menjadi penyebabnya. Selain itu, situasi yang membuat si anak tidak bisa mengatasinya juga bisa menyebabkan munculnya si tantrum, misal, saat mainan si anak (kecil) direbut oleh yang lebih besar.

Ibu tidak perlu ikut panik, jangan terpancing marah-marah atau timbul rasa sebal ke anak. Do not loose your cool moms, ingat lah bahwa kita adalah orang dewasa yang bisa mengontrol keadaan ini. Apalagi anak pada umuran ini adalah copycat profesional. Jadi jangan sampai mereka meniru cara kita marah atau meniru nada tinggi kita, apalagi expresi marah kita yang kalau kita lihat di kaca pun tidak cantik sama sekali.

Cobalah selalu menenangkan hati si anak, berilah pengertian sebaik mungkin, bicaralah selembut mungkin. Ajarkanlah cara berbagi yang baik, cara memainkan mainannya dengan baik, dan cara berbicara yang baik.

Kerjasama ibu dan anak sangat dibutuhkan dalam kesuksesan tumbuh kembang emosional si anak. Jangan sampai anak anda jadi pemarah karena ibunya keseringan marah, tapi jangan jadikan dia pemalu karena disuruh terlalu banyak mengalah :)

Saat ini saya sedang dalam masa ini, mejalankan waktu-waktu indah bersama si 2,1 tahun :) Semoga Alloh SWT selalu membimbing saya dalam saya membesarkan anak. Semoga saya bisa menjaga setiap ucapan yang keluar dari mulut saya, mejaga tangan dan kaki saya sehingga selalu memberikan yang terbaik untuknya. Semoga setiap langkah saya di ridhoi olehNya. Amin.

1 komentar:

  1. Everything should be made as simple as possible, but not simpler.
    If you can't explain it simply, you don't understand it well enough. -Albert Einstein-

    BalasHapus